SITUBONDO Media Kabar Indonesia.Com || Sosialisasi dan Bimtek Indeks Desa Membangun (IDM) Tahun 2024 di 10 (sepuluh) Desa di Kecamatan Asembagus selesai di lakukan, Wringin Anom menjadi Desa Pamungkas Gelaran Tahunan tersebut.
Kegiatan Sosialisasi dan Bimtek IDM yang dimulai sejak 02/05/2024 lalu banyak mendapat apresiasi dari Warga Desa, Peserta yang hadir sangat antusias dan forum sosialisasi berjalan sangat dinamis.
Camat Asembagus Adi Rukmono, menutup gelaran Sosialisasi dan Bimtek IDM Tahun 2024, di sela – sela Sambutannya Camat yang akrab dipanggil Adi ini menyampaikan bahwa “Saat Tahun 2023 lalu hasil pemutakhiran IDM di Kecamatan Asembagus untuk 7 (tujuh) Desa sudah masuk menjadi Desa Mandiri, dan 3 (tiga) Desa Masuk menjadi Desa Maju, Saya berharap 2024 ini Desa Wringin Anom bisa meningkatkan Statusnya menjadi Desa Mandiri, sehingga bisa dengan leluasa memanfaatkan dan menggunakan Dana Desa,” ungkapnya.
Sekedar diketahui dari 10 (sepuluh) Desa di Kecamatan Asembagus, berdasarkan hasil pemutakhiran IDM Tahun 2023 ada 7 (tujuh) Desa yang Statusnya menjadi Desa Mandiri, diantaranya Desa Asembagus, Desa Trigonco, Desa Perante, Desa Mojosari, Desa Bantal, Desa Gudang dan Desa Awar-awar, sedangkan 3 (tiga) Desa lainnya masuk pada Status Desa Maju yaitu Desa Kedunglo, Desa Kertosari dan Desa Wringinanom.
editor : Admin